Kamis, 15 Juni 2017

Kacang Tis

Kacang Tis yang Renyah

Kacang Tis adalah makanan ringan khas Kecamatan Lasem. Terbuat dari kacang tunggak atau kacang tolo yang digoreng. Bagi orang yang belum pernah mengkonsumsi Kacang Tis akan bertanya-tanya, makanan seperti apa dan bagaimana rasanya serta terbuat dari apa. Tetapi bagi yang sudah pernah mengkonsumsi akan ketagihan dan mencarinya untuk dikonsumsi. Kata tis disini adalah dari bahasa khas Lasem yang artinya ungkapan kata dari jika kacang tersebut digigit berbunyi tis.
Kacang Tis ini selain cemilan khas dari Kecamatan Lasem merupakan sumber protein nabati yang penting dalam perbaikan gizi bagi yang mengkonsumsi, karena kandungan protein yang cukup tinggi maka cemilan ini bergizi tinggi.

Cara membuatnya membutuhkan waktu yang lama dan secara tradisional, yaitu dengan direndam dalam air yang tidak dingin dan tidak hangat atau dengan air kran biasa. Setelah beberapa saat kulit isi kacang dikelupas satu persatu. Dan kacang yang sudah dilepas kulitnya dijemur sampai kering sekitar 1 sampai 2 hari tergantung sinar matahari. Baru setelah kering digoreng.
Berbagai penelitian telah dilakukan dan hasilnya sama yaitu dengan mengkonsumsi kacang tis secara rutin dapat membantu mencegah penyakit kardiovaskular. Namun, jangan sampai kebanyakan karena terlalu banyak ngemil kacang bisa menyebabkan kegemukan. Cukup segenggam setiap hari.
Kombinasi empat studi berskala besar yang dilakukan pada 170.000 pria dan wanita menunjukkan, ngemil kacang akan mengurangi risiko serangan jantung hingga 35 persen. Selain untuk jantung, kacang juga mengandung banyak manfaat yaitu:
1.    Mengenyangkan
Jika Anda ingin membawa camilan yang sehat dan mengenyangkan, Anda bisa mempertimbangkan kacang tis. Kandungan proteinnya juga cukup tinggi sehingga bisa mengenyangkan lebih lama.
2.    Mengandung lemak sehat.
Lemak yang terkandung dalam kacang-kacangan adalah lemak asam tak jenuh, yang tergolong lemak baik untuk kesehatan. Kacang-kacangan juga direkomendasikan sebagai sumber omega-3 selain ikan.
3.    Melangsingkan
Jika langsing adalah tujuan Anda, cobalah untuk ngemil ini.
4.    Sarat antioksidan
Rasa yang gurih dan manis menjadi alasan kacang digemari. Padahal, yang tak kalah penting dari kacang adalah kandungan antioksidannya yang bisa mencegah penyakit jantung dan kanker.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar